Tesla dan Esemka
Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto pada suatu kesempatan dengan sangat meyakinkan mengatakan Esemka sudah siap produksi, tetapi sampai sekarang belum satu pun yang terlihat di jalan.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin yang biasanya hanya berbicara mengenai ekonomi syariah, juga ikut memberi jaminan bahwa mobil Esemka akan segera beredar.
Sebagai seorang kiai besar, ucapan Ma’ruf Amin tentu punya tingkat keterpercayaan tinggi. Akan tetapi, ternyata juga sama saja, belum ada realisasi.
Media sosial beberapa hari ini mengunggah wawancara Jokowi dengan Suryopratomo, wartawan senior Metro TV mengenai mobil Esemka.
Dengan penuh keyakinan, Jokowi mengatakan bahwa para peminat mobil itu sudah mengantre dan harus inden bertahun-tahun untuk mendapatkannya.
Mobil itu segera diproduksi 6 ribu unit dan sudah habis dipesan oleh konsumen.
Dalam video itu, Jokowi berkata kepada Tommy—pangilan Suryopratomo—kalau mau dapat mobil Esemka harus inden 3 tahun.
‘’Kalau Mas Tommy mau pesan harus menunggu 3 tahun,’’ kata Jokowi kepada Tommy yang terlihat manggung-manggut.
Proyek mobil Esemka hampir pasti tinggal kenangan. Proyek investasi Tesla masih meragukan.
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?