Tetap Ada Tembok Pemisah bagi Rossi dan Lorenzo di Musim 2009
Selasa, 03 Februari 2009 – 07:30 WIB
LONDON - Valentino Rossi dan Yamaha kemarin meluncurkan motor YZR M1 terbaru untuk MotoGP 2009. Dalam even yang ditampilkan secara on-line itu, Rossi mengeluarkan ancaman bagi semua pesaingnya. Dia bilang, motor ini lebih garang dari motor lama yang mengantarkannya menjadi juara dunia 2008. Sebagai pesaing utama untuk merebut gelar juara dunia, Rossi masih menyebut nama-nama lama. Yaitu Casey Stoner dari Ducati dan Dani Pedrosa dari Honda. "Musim 2009 ini bakal lebih berat. Sebab, para pesaing saya yang menderita pada 2008 lalu akan menginginkan pembalasan, ingin mengalahkan saya," ujarnya.
"Saya sempat menjajal prototipe 2009 ini sebentar usai (GP) Valencia (2008). Setelah itu lebih intensif lagi di Jerez. Ketika itu saya sangat cepat," kata pembalap berjulukan The Doctor itu. "Motor ini tampaknya lebih baik dan saya lebih cepat daripada saat menggunakan versi 2008," tambahnya.
Baca Juga:
Dengan motor baru ini, Rossi merasa sangat percaya diri. "Sekarang kita harus menggunakan waktu sebelum (lomba pertama) April nanti untuk membuat motor ini lebih baik lagi," ucapnya.
Baca Juga:
LONDON - Valentino Rossi dan Yamaha kemarin meluncurkan motor YZR M1 terbaru untuk MotoGP 2009. Dalam even yang ditampilkan secara on-line itu, Rossi
BERITA TERKAIT
- Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang Mendatangkan Kiper Brasil
- PSBS Biak vs Persib Bandung: Bojan Hodak Buka Kans Rotasi?
- Diam-diam Marc Klok Memendam Perasaan Ini kepada Shin Tae Yong
- Everton Pecat Sean Dyche Beberapa Jam Sebelum Pertandingan Piala FA
- Piala Super Spanyol: Tumbangkan Mallorca, Madrid Hadapi Barcelona di Final
- Alasan Persija Jakarta Pinjamkan Riko Simanjuntak ke PSS Sleman, Ternyata!