Teuku Ryan Unggah Blank Post di Instagram, Ada apa?

jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Teuku Ryan belum lama ini membagikan blank post melalui akunnya di Instagram @teukuryantr.
Dalam unggahan gambar berwarna hitam tersebut, pemilik nama Teuku Rushariandi itu menyematkan caption "Ternyata, aku gak sekuat itu!".
Unggahan yang dibagikan Teuku Ryan tersebut mengundang tanya warganet. Bahkan, di antara warganet banyak yang mengaitkan unggahan tersebut dengan isu keretakan rumah tangganya.
Spekulasi Teuku Ryan tengah diterpa masalah rumah tangga tersebut berawal dari jarangnya mengunggah momen-momen bersama keluarganya akhir-akhri ini.
Di berbagai acara, aktor kelahiran Langsa, Aceh, 4 Oktober 1994 itu pun jarang menghadirinya bareng istrinya.
Alasan perbedaan pekerjaan juga menyebabkan Teuku Ryan dan istrinya punya kesibukan masing-masing pun belum mampu meredakan isu keretakan rumah tangganya.
Isu keretakan rumah tangga ini semakin diperuncing oleh ramainya haters mempertanyakan tentang pekerjaan Teuku Ryan.
Bahkan, ada haters yang menyebut Teuku Ryan adalah seorang pengangguran yang hanya numpang hidup sama istrinya.
Unggahan Teuku Ryan tersebut dinilai masih ada hubungannya dengan isu miring terkait rumah tangganya.
- Abidzar Somasi Warganet yang Diduga Hina Ibunya, Umi Pipik Merespons Begini
- Abidzar Layangkan Somasi Kepada 2 Warganet yang Diduga Menghina Umi Pipik
- Teuku Ryan Berharap Diberi Izin oleh Ria Ricis
- 3 Berita Artis Terheboh: Ingrid Beber Kondisi Titiek Puspa, Roy Marten Kirim Doa
- Ingin Berlebaran Bareng Moana, Teuku Ryan Tunggu Izin Ria Ricis
- Bakal Berlebaran di Jakarta, Teuku Ryan: Orang Tua ke Sini, Mau Lihat Cucu