Tevez Terancam Sanksi Tambahan
Jumat, 14 Oktober 2011 – 04:43 WIB
LONDON - Carlos Tevez memang sudah menjalani masa hukuman selama dua pekan. Namun, Tevez tampaknya akan kembali menerima sanksi dari manajemen Manchester City. Sebab, City menilai pemain asal Argentina itu telah melanggar kontrak, sehingga dia bisa dikenai sanksi skors selama empat pekan. Jika hukuman itu benar-benar dijatuhkan, maka Tevez bisa kehilangan penghasilan hingga USD 2,3 juta atau setara Rp 19,7 miliar. Itu dengan asumsi dia menerima gaji sebesar USD 392 ribu per pekan.
"Klub sudah melakukan penyelidikan terkait insiden 27 September di Allianz Arena (markas Bayern Munchen). Klub kini telah mencapai tahap penyelidikan dan menyimpulkan ada dugaan pelanggaran kontrak dalam kasus Tevez," demikian pernyataan juru bicara City lewat situs resmi mereka.
Baca Juga:
"Karena itu, klub menginformasikan bahwa dia akan menghadapi proses disiplin dan sidang akan segera dilaksanakan," lanjut juru bicara tersebut.
Baca Juga:
LONDON - Carlos Tevez memang sudah menjalani masa hukuman selama dua pekan. Namun, Tevez tampaknya akan kembali menerima sanksi dari
BERITA TERKAIT
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
- MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut