Tewas Dibantai Massa di Tahanan
Jumat, 29 Januari 2010 – 07:59 WIB
Berdasarkan informasi yang dikumpulkan Lombok Post, kasus pembantaian terhadap para perampok bermula dari kasus perampokan di Desa Kedaro, Sekotong, dini hari kemarin. Pelaku perampokan diduga empat orang. Mereka awalnya berhasil membawa kabur uang jutaan rupiah serta sejumlah cincin dan kalung emas. Kasus perampokan ini rupanya diketahui masyarakat di desa tersebut. Mereka lantas mengepung kawanan rampok itu. Satu pelaku yang disebut-sebut berinisial, Ad warga setempat lebih dulu tewas setelah dibantai massa. Tiga lainnya berhasil melarikan diri.
Baca Juga:
Sekitar pukul 06.30 Wita, massa yang melakukan pengejaran hingga ke hutan, menemukan dua orang yang diduga pelaku perampokan. Mereka sempat diinterogasi warga, tapi tidak mengaku sebagai pelaku perampokan. Atas inisiatif warga, keduanya dibawa ke Mapolsek Sekotong untuk diperiksa. Di Polsek, keduanya akhirnya mengaku sebagai pelaku perampokan dan di dalam tubuhnya juga ditemukan barang bukti hasil rampokan. Rupanya masa yang marah tidak puas hanya membantai satu pelaku perampokan. Mereka kemudian mengincar dua orang lainnya yang ditahan di Polsek Sekotong.
Massa makin beringas. Kepada polisi masa mendesak agar kedua tersangka perampokan itu diserahkan kepada mereka, namun polisi menolaknya. Akibatnya kantor Polsek Sekotong menjadi sasaran kemarahan warga. Mereka melempari kantor polisi itu hingga sejumlah bagian kantor Polsek rusak. Ribuan massa juga berupaya merangsak masuk ke dalam polsek.
Upaya puluhan anggota polisi menahan rengsekan masa tidak berhasil. Masa pun berhasil membobol pertahanan polisi dan masuk ke dalam ruangan Mapolsek. Massa sempat merusak pintu dan memecahkan jendela serta sejumlah peralatan kantor sebelum menuju ruang tahanan. Tanpa bisa dicegah, masa masuk ke dalam ruang tahanan dan langsung membantai dua tersangka perampokan dengan senjata di tangan mereka yang kebanyakan berupa bambu runcing.
GIRI MENANG-- Aksi main hakim sendiri terjadi di Lombok Barat. Sekelompok massa membantai tiga orang yang diduga pelaku perampokan di Sekotong, Lombok
BERITA TERKAIT
- Ini Pesan Yeny Trisia Isabella untuk Honorer yang Mengikuti Tes PPPK
- 3 Paslon Adu Gagasan di Debat Ketiga Pilgub Sumsel
- Ini Langkah Penting dalam Karier Honorer, Jangan Main-main
- Polres OKU Timur Musnahkan 35,74 Kilogram Ganja Kering
- Susun Renstra 2025-2029, Diskominfo Tangsel Libatkan Publik
- Kecelakaan Truk Aki Rem Blong di Turunan Silayur Semarang, Dua Orang Meninggal Dunia