TGB Tidak Heran Ada Uang Ratusan Juta di Ruang Kerja Menteri Agama

TGB Tidak Heran Ada Uang Ratusan Juta di Ruang Kerja Menteri Agama
M Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang. Foto: Issak Ramdhani/JawaPos.Com

jpnn.com, JAKARTA - Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi meminta publik untuk berprasangka baik soal temuan uang sebanyak Rp180 juta dan USD30 ribu di ruang kerja Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.

Mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) itu mengatakan uang ratusan juta dan puluhan dolar tersebut mungkin saja dana operasional menteri (DOM).

"Menteri juga punya uang operasional yang jumlahnya kalau tidak sama mungkin lebih besar dibanding gubernur. Beliau juga menerima honor untuk beragam kegiatan dalam maupun luar kantor. Kalau uang dolar, saya pikir bisa jadi dari uang perjalanan keluar negeri yang cukup sering beliau lakukan," kata TGB seperti dikutip dari JawaPos.com.

TGB yang merupakan pendukung Jokowi - Ma'ruf ini menilai, segala kebutuhan menteri telah ditanggung oleh negara melalui DOM. Oleh karena itu, dia tidak heran jika ada uang ratusan juta di laci ruang kerja Lukman Hakim.

(Bukain dong: Sentil Menteri Agama, Fadli Zon: Kalau di Luar Negeri Sudah Mundur)

"Untuk segala kebutuhan rumah tangga termasuk kendaraan dan bahkan uang makan, minum, tamu sudah ditanggung oleh negara. Sehingga relatif pejabat negara itu semua penghasilannya bisa utuh ditabung setiap bulan," ucap TGB.

Wakil Ketua Bappilu Golkar ini meminta publik untuk tidak membesar-besarkan soal temuan uang di ruang kerja Menag Lukman Hakim. "Pak Menag bukan tersangka hingga saat ini? Dengan statement penyitaan uang itu, yang terjadi sekarang adalah trial by the press and by public, seakan beliau pasti bersalah," tegas TGB.

Sebelumnya, KPK membeberkan nominal uang yang disita dari Kantor Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. Uang tersebut diduga terkait kasus jual beli jabatan yang melibatkan mantan Ketua Umum PPP Romahurmuziy. 

Wakil Ketua Bappilu Golkar ini meminta publik untuk tidak membesar-besarkan soal temuan uang di ruang kerja Menteri Agama.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News