TGS Ganjar Sumut Gelar Acara Berbagi Takjil dan Safari Majelis Taklim

TGS Ganjar Sumut Gelar Acara Berbagi Takjil dan Safari Majelis Taklim
Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Tuan Guru Sahabat (TGS) Ganjar Sumatera Utara menggelar safari di Majelis Taklim At-Taqwa, Langkat, Selasa (18/4). Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, SUMATERA UTARA - Sukarelawan Tuan Guru Sahabat (TGS) Ganjar Sumatera Utara menggelar safari, doa, dan berbagi takjil bersama Majelis Taklim At-Taqwa serta masyarakat di Dusun I, Desa Alur Gadung, Kecamatan Sawit Seberang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Selasa (18/4).

Koordinator Wilayah TGS Ganjar Sumut, Zulfi Andika menjelaskan kegiatan itu juga diisi dengan ceramah bertajuk "Indahnya Berbagi untuk Sesama di Bulan Ramadan".

"Kegiatan yang kami laksanakan pada hari ini ialah kegiatan berbuka puasa bersama diselingi juga dengan ceramah agama dan juga diselingi berbagi takjil kepada BKM yang berdomisili di tempat ini," ucap Zulfi Andika dalam keterangan tertulisnya, Rabu (19/4).

Dia juga ingin mengajak masyarakat khususnya majelis taklim untuk meningkatkan sikap peduli dan berbagi.

Selain kegiatan buka bersama, loyalis Ganjar Pranowo itu turut menyerahkan sejumlah sarana dan prasarana seperti sound sistem, karpet, serta buku-buku islami untuk menambah gairah menimba ilmu majelis taklim maupun masyarakat setempat.

"Sebelumnya kami telah melakukan survei beberapa majelis taklim jadi pilihan kita jatuh kemari karena kita melihat sosial culture masyarakat di sini sangat membutuhkan apa-apa yang telah kita berikan tadi," lanjutnya.

Dia berharap dengan bantuan itu masyarakat bisa lebih terpacu dalam hal meningkatkan wawasan keagamaan.

"Kedua agar lebih masyarakat ini dapat menjaga ukhwah islamiyah," imbuh Andika.

Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Tuan Guru Sahabat (TGS) Ganjar Sumatera Utara menggelar safari di Majelis Taklim At-Taqwa, Langkat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News