Thailand Open 2023: Mulai Temukan Bentuk Permainan Terbaik, Bagas/Fikri Lolos Perempat Final
jpnn.com - JAKARTA - Ganda putra bulu tangkis Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mulai menemukan bentuk permainan terbaiknya di Thailand Open 2023.
Bagas/Fikri lolos ke perempat final Thailand Open 2023, seusai mengatasi perlawanan wakil India, Satwaksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, dengan skor 24-26, 21-11, 21-17 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Kamis (1/6).
Dengan hasil ini Bagas/Fikri akan menghadapi pasangan Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Hasil tersebut bisa disebut sebagai kejutan, mengingat juara All England 2022 itu tiga kali beruntun kalah dari Rankireddy/Shetty.
Pasangan berakronim BaKri itu mengungkapkan bahwa sudah menemukan bentuk permainan terbaiknya, sehingga bisa menerapkan strategi yang tepat melawan unggulan pertama tersebut.
Tidak heran meski Bagas/Fikri tertinggal di gim pertama, tetapi dua set berikutnya mampu bangkit dan akhirnya meraih kemenangan.
"Kami belajar di tiga pertemuan sebelumnya. Kami bisa menerapkan strategi yang benar sesuai instruksi pelatih dengan bermain bola panjang-panjang," ungkap Fikri.
Dengan hasil ini, peraih medali perunggu SEA Games 2023 itu mengaku siap melangkah lebih jauh. "Kami senang rasanya bisa melaju ke perempat final, semoga kami bisa menang lagi," tambah Fikri.
Ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mulai menemukan bentuk permainan terbaiknya di Thailand Open 2023.
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final
- Copa America 2024: Kalahkan Jamaika 3-0, Venezuela Hadapi Kanada di Perempat Final
- Hajar Kosta Rika 3-0, Kolombia Melaju ke Perempat Final Copa America 2024
- Copa America 2024: Bungkam Amerika Serikat, Panama Buka Peluang ke Perempat Final
- Timnas U-23 ke Perempat Final Piala Asia U-23, Jokowi: Semoga Bisa Melaju Lebih Tinggi Lagi
- Semifinal Liga Champions: Muenchen vs Madrid, Dortmund vs PSG