Thariq Halilintar Bakal Menikahi Aaliyah Massaid Tahun Ini?
Senin, 10 Juni 2024 – 04:38 WIB

Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid. Foto: Instagram/thariqhalilintar
jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Thariq Halilintar tengah mempersiapkan pernikahannya dengan Aaliyah Massaid.
Adik Atta Halilintar itu mengaku, persiapannya saat ini sudah cukup matang.
Dia pun memohon doa untuk segala persiapan pernikahannya tersebut.
"Doain, persiapannya sudah, insyaallah 90 persen," ujar Thariq Halilintar di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Minggu (9/6).
Dia pun sudah bertemu dengan vendor untuk mengurus pernikahannya itu serta menyiapkan segala keperluan lainnya.
Namun, kekasih Aaliyah Massaid tersebut mengaku belum melakukan foto prewedding.
"Pre-wedd belum," kata Thariq Halilintar.
Rencananya, dia dan Aaliyah Massaid akan menikah pada tahun ini.
YouTuber Thariq Halilintar tengah mempersiapkan pernikahannya dengan Aaliyah Massaid.
BERITA TERKAIT
- Reza Artamevia Nikmati Kebersamaan Dengan Keluarga di Bulan Ramadan
- Aaliyah Massaid Hamil, Reza Artamevia: Alhamdulillah Banyak Bersyukur
- Dimas Akira Ungkap Penyebab Nyaris Bercerai dengan Sheila Marcia
- Nyaris Bercerai, Sheila Marcia dan Suami Kini Makin Lengket
- Angga Yunanda Ungkap Alasan Hanya Undang Orang Terdekat di Pernikahannya
- Aaliyah Massaid Hamil, Ibunda Thariq Halilintar Bicara Soal Perubahan