The Best! Tentang Album Teranyar Raisa

jpnn.com - JAKARTA - Penyanyi cantik Raisa Andriana mengeluarkan album bertitel The Best of Raisa. Karya teranyar perempuan kelahiran 6 Juni 1990 itu berisi sembilan lagu dari album pertama dan kedua.
Dari sembilan lagu yang terdapat di The Best of Raisa, sebanyak enam lagu di antaranya telah menjadi hit di dua albumnya. Kemudian, ada tiga lagu yang direkam secara live recording dengan aransemen musik yang berbeda.
Raisa menjelaskan, pembuatan The Best of Raisa ini dikarenakan lagu-lagu yang terdapat di dua album miliknya masih banyak di-request. The Best of Raisa juga dijadikan sebagai jembatan untuk album ketiga.
"Memang ini sengaja dikeluarkan buat merefresh lagi. Anggap rangkuman album satu dan dua," kata Raisa dalam konferensi pers di kawasan Kuningan, Jakarta, Senin (7/3).
Pelantun Terjebak Nostalgia itu mengaku tidak khawatir para penggemar akan bosan. Sebaliknya, album 'The Best of Raisa' akan menjadi pengingat terhadap lagu-lagu miliknya.
"Saya akan jalan tur, sudah hafal lagi dengan lagu lama," ungkap Raisa.
Adapun sembilan lagu di album "The Best of Raisa" yakni Melangkah, Serba Salah, Apalah (Arti Menunggu), Bye-Bye, LDR, Pemeran Utama, Terjebak Nostalgia (live), Could It Be (live), Teka-Teki (live). Album ini bisa dibeli di gerai-gerai Alfa Midi dan Lawson. (gil/jpnn)
JAKARTA - Penyanyi cantik Raisa Andriana mengeluarkan album bertitel The Best of Raisa. Karya teranyar perempuan kelahiran 6 Juni 1990 itu berisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sarwendah Ungkap Perubahan Betrand Peto di Ultah ke-20
- Aksi Brad Pitt dan Debut Lewis Hamilton di Layar Lebar Lewat Film F1
- Tanggapan Norma Risma Soal Filmnya Disebut Tanda Akhir Zaman Makin Dekat
- Meski Sibuk Bekerja, Inara Rusli Tetap Miliki Quality Time Bareng Anak
- Panji Ungkap Alasan Sebenarnya Ariel NOAH dkk Ajukan JR UUHC ke MK, Sudah Gaduh
- Saling Silang di Synchronize Fest 2025