The Brokers, Fleksibel dan Unik

The Brokers, Fleksibel dan Unik
Band rock, The Brokers. Foto: Dok. J83 Entertainment

"S itu artinya ‘sekitarnya’. Jadi (makanya) sampai ke Bandung segala," kata Candil The Brokers, Jumat (8/3).

Walau dijalankan secara organik, dengan ‘aturan main’ yang sefleksibel mungkin, The Brokers perlahan makin serius bahkan berujung ke proyek rekaman.

Namun, Candil kembali menjelaskan, proyek tersebut sama sekali tidak mengharuskan ada target tertentu, dibiarkan mengalir senatural mungkin.

“Tetap sefleksibel mungkin, yang bisa terlibat silakan, tetapi yang tidak bisa ya tidak apa-apa,” bebernya.

Saat diputuskan untuk rekaman single debut The Brokers, Ariyo dan Andy ternyata tidak bisa ikut berpartisipasi.

Sementara itu, Zian dan Axl bersedia ikut berkolaborasi dengan Candil. Lalu pada menit-menit terakhir, bergabung pula Richie FM yang menggantikan posisi Ariyo.

Demi pengolahan materi lagu dan produksi rekamannya, The Brokers secara khusus meminta kepada Pay Burman (BIP/eks Slank) sebagai produser dan penata musik.

“Untuk mematangkan proyek single ini, kami tentunya harus menggaet biangnya rocker, yaitu bang Pay. Kenapa harus Bang Pay? Banyak komposer lain, tetapi beliaulah yang sangat mengikuti perkembangan musik era sekarang," ucap Zian.

Band rock, The Brokers bersiap meramaikan industri musik Indonesia ke depannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News