The Cliff, Kiat Manchester United Merangkul Loyalitas Warga Kota
David Beckham Jadi Model Inspiratif Anak-Anak
Senin, 26 Maret 2012 – 00:49 WIB
Sebelum memiliki Trafford Training Center yang megah dan modern di Carrington, skuad Manchester United (MU) berlatih di kompleks latihan kecil bernama The Cliff. Wartawan Jawa Pos RETNACHRISTA R.S. yang baru pulang dari Inggris melaporkan, training ground sederhana itu kini menjadi perekat relasi MU dengan warga Manchester yang mencintai sepak bola.
= = = = = = =
THE Cliff yang terletak di Lower Broughton Road, Salford, itu tidak besar. Terdiri atas dua bangunan, yang satu tampak lebih tua daripada yang lain plus satu lapangan yang cukup besar. Bangunan pertama terletak di sisi kanan lapangan, berbentuk persegi, dan berlantai dua. Dindingnya yang tersusun dari bricks yang sudah kusam membuat gedung semakin tampak kuno.
Sementara itu, bangunan kedua yang kini menjadi wajah The Cliff dan menghadap ke jalan tampak jauh lebih baru. Lantai 2 gedung tersebut berisi lapangan indoor dengan rumput sintetis dan ruang makan. Sedangkan lantai bawahnya menjadi kantor MU Foundation.
"Gedung ini memang lebih baru. Dibangun pada dekade 1960-an, menjelang Inggris jadi host Piala Dunia 1966," ungkap Alan Lester, salah seorang pengurus The Cliff. "Kalau yang itu, wah, itu ada sejak The Cliff berdiri," imbuh dia seraya menunjuk ke arah gedung yang tua.
Sebelum memiliki Trafford Training Center yang megah dan modern di Carrington, skuad Manchester United (MU) berlatih di kompleks latihan kecil bernama
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408