The Daddies Kehilangan Peluang Raih Medali Emas di Olimpiade Tokyo 2020
jpnn.com, TOKYO - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan harus menghentikan mimpi mereka untuk meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020, Jumat (30/7).
Pada pertandingan di Musashino Forest Sports Plaza itu, pasangan berjuluk The Daddies itu harus rela menelan kekalahan dari wakil Taiwan Lee Yang/Wang Chi-Lin di semifinal.
Daddies kalah dalam dua gim langsung yang berakhir dengan skor 11-21 dan 10-21.
Pada awal pertandingan, Daddies menunjukkan keunggulan lewat perolehan angka 3-0 tapi kemudian wakil Taiwan mengejar dua poin untuk mempersempit ketertinggalan.
Kemudian, Daddies melakukan beberapa kesalahan yang membuat Lee/Wang menyamakan kedudukan 5-5.
Dengan cepat, Lee/Wang membalik keadaan menjadi 8-6. Kedua pasangan itu saling meraih poin, tapi Lee/Wang berhasil menjaga keunggulan mereka hingga menutup interval pertama, 11-8.
Selepas jeda, Lee/Wang bermain dengan cukup merepotkan bagi Daddies sehingga keunggulan semakin jauh 17-8. Gim pertama pun berakhir 21-11 untuk keunggulan pasangan Taiwan.
Gim kedua berlangsung panas dengan kedua pasangan saling mengejar angka. Meski begitu, Lee/Wang berhasil unggul 8-5.
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kalah dari wakil Taiwan Lee Yang/Wang Chi-Lin.
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Polytron Gubernur Cup 2024: Pertahankan Gelar Juara Umum, PB Djarum Borong 16 Emas
- Masuk Final Lagi, Rahmat/Yeremia Makin Konsisten dan Menjanjikan
- Indonesia Pastikan Raih 2 Gelar Indonesia Masters 2024 Super 100
- Peningkatan Prestasi, Merah Putih Rebut 3 Gelar Indonesia International Challenge 2024