The New Normal, BTN Ajak Pengembang Bangun Rumah Rakyat
jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (BTN) bersiap menyambut The New Normal sesuai anjuran dari Kementerian BUMN.
Di mana pada era pandemi corona ini pemerintah mengusung konsep The New Normal atau tata kehidupan baru yang menjadi tantangan bagi seluruh pelaku usaha sektor ekonomi untuk segera beradaptasi.
"Bersama dengan pengembang BTN bersiap menyambut The New Normal tersebut. Hari ini kami membuka diri bersinergi dan berkolaborasi dengan mitra kerja para pengembang khususnya, membuat strategi agar tetap survive dalam menjalankan bisnis terkait bidang properti di tengah pandemi," kata Direktur Utama BTN Pahala N Mansury pada acara webinar Strategi Bisnis Properti Menghadapi COVID-19, Rabu (20/5).
Pahala mengatakan perseroan siap menjadi mitra pemerintah maupun developer dalam mendorong kebangkitan bisnis properti. The new normal akan menjadi momen kebangkitan industri properti dengan dukungan BTN.
"Kami telah membuktikan selama ini Bank BTN menjadi pendamping setia para pelaku bisnis properti terutama para pengembang yang membangun rumah khususnya untuk masyarakat MBR," katanya.
Di tengah pandemi berlangsung, perseroan juga menunjukkan komitmen sebagai bank yang terbesar dalam menyalurkan KPR Subsidi maupun NonSubsidi. Tercatat hingga April 2020 penyaluran KPR Subsisi Bank BTN telah menembus 105 persen dari target atau telah terealisasi sebanyak 26.836 unit.
Pencapaian tersebut merupakan realisasi 99 persen atau sebesar Rp3,57 triliun dari dana subsidi pemerintah yang disalurkan melalui Bank BTN.
"Mulai Mei 2020 Bank BTN sudah siap menyalurkan SSB dengan target 146 ribu unit diharapkan bisa terserap semua di tahun ini," harapnya.
The new normal akan menjadi momen kebangkitan industri properti dengan dukungan BTN.
- Dengan Program Ini, Bank DKI Permudah Pengurus Masjid Bertransaksi Perbankan
- BTN Soft Launching BALE
- Menjelang Nataru, BTN Siapkan Uang Tunai Rp 20,37 Triliun
- Menteri PKP: Saya Apresiasi BTN yang Bisa Berikan KPR Kepada Pemilik Warung Bakso
- BTN Tawarkan Sejumlah Promo Menarik di Pameran Properti Expo 2024
- Tiga Direksi bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank