The Reds Dobel Kecewa, Rekor Tak Kalah Pecah dan Turun Takhta
Senin, 03 November 2008 – 12:47 WIB
LONDON - Tak ada lagi tim yang tak pernah kalah di Premier League musim ini. Hal itu seiring dengan pecahnya rekor tak terkalahkan Liverpool di White Hart Lane kemarin dini hari WIB (2/11). The Reds (julukan Liverpool) di-KO tuan rumah Tottenham Hotspur 1-2 (1-0). Kekalahan itu menghentikan laju Liverpool yang tak pernah kalah dalam 17 laga terakhir Premier League. Namun, Spurs (julukan Tottenham) menyamakan kedudukan pada menit ke-69 gara-gara tandukan Jamie Carragher masuk ke gawang sendiri. Pada menit ke-90, kesialan menimpa The Reds. Lewat serangan sporadis, sontekan Roman Pavlyuchenko -meneruskan tendangan Darren Bent- gagal dihalau kiper Liverpool Pepe Reina. Padahal, Pavlyuchenko baru dimasukkan di awal babak kedua, menggantikan Jamie O'Hara.
Kekecewaan Liverpool bertambah karena Steven Gerrard dkk harus menyerahkan tampuk pimpinan klasemen sementara kepada Chelsea. Kedua tim sejatinya sama-sama mengoleksi 26 poin dari sebelas laga. Tapi, The Blues (sebutan Chelsea) yang menang telak 5-0 atas Sunderland pada Sabtu malam (1/11) unggul selisih gol. Chelsea surplus 23 gol (27-4), sedangkan Liverpool surplus 8 gol (16-8).
Liverpool memang tidak menyangka bakal tersungkur di White Hart Lane. Bagaimana tidak, skor hingga menit ke-89 masih 1-1. Sekalipun masih belum diperkuat Fenando Torres yang cedera hamstring, The Reds mampu leading pada menit ketiga berkat tendangan penyerang Belanda Dirk Kuyt dari sudut sempit.
Baca Juga:
LONDON - Tak ada lagi tim yang tak pernah kalah di Premier League musim ini. Hal itu seiring dengan pecahnya rekor tak terkalahkan Liverpool di White
BERITA TERKAIT
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024