Thy Art Is Murder Siap Mengentak Hammersonic Convention Road to 10th Anniversary

"Kami sangat antusias bisa akhirnya tampil kembali di hadapan para penggemar di Indonesia. Sudah lama kami ingin datang, dan 2025 adalah waktunya," ungkap vokalis Thy Art Is Murder, Tyler Miller, Senin (21/4).
The Hammersonic Convention yang memiliki konsep Exclusive Intimate Concert akan digelar 4 Mei 2025 di Bali United Studio Jakarta.
Acara tersebut tidak hanya menampilkan Thy Art Is Murder saja tetapi juga turut mengundang band lokal Revenge The Fate sebagai penampil pembuka.
Selain itu, The Hammersonic Convention juga mengadakan sesi talkshow dengan mengundang 2 orang narasumber yang telah memiliki kredibilitas dan pengaruh besar dalam industri musik dunia dan Indonesia.
Narasumber yakni Jona Weinhoffen, mantan gitaris dari band fenomenal Bring Me The Horizon, yang siap menyuguhkan penampilan spesial dengan membawakan lagu-lagu dari BMTH dan I Killed The Prom Queen.
Dia juga memberikan coaching guitar clinic dan berbagi pengalaman mulai dari fase songwriting sampai proses kreatif dalam pengerjaan sukses album There is the hell.. dan Sempirternal milik BMTH.
Narasumber selanjutnya yakni Tim Distorsi, punggawa dan mastermind dari salah satu band Indonesia, ST.Loco.
Dia akan berbagi pengalaman termasuk tip & tricks bagaimana caranya ST.Loco bisa memenangkan AMI Awards untuk Best Album dan bertahan di industri musik Indonesia.