Tiang Monorel Adhi Karya Dihargai Rp 120 M
Rabu, 09 Januari 2013 – 22:38 WIB

Tiang Monorel Adhi Karya Dihargai Rp 120 M
JAKARTA - Mundurnya PT Adhi Karya dari proyek monorel meninggalkan masalah baru. Pasalnya, tiang-tiang penyangga monorel yang telah dibangun di beberapa wilayah merupakan milik perusahaan kontraktor plat merah tersebut.
Untuk itu Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo berharap, PT Jakarta Monorel (JM) sebagai calon kuat pengembang proyek dapat mengatasi masalah ini.
"Hitung-hitungan gimana, tiang punya Adhi Karya. Kalau JM bayar bisa tuntas," kata Jokowi kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (9/1).
Sementara itu Juru Bicara PT JM, Bovananto mengatakan, sesuai hasil audit BPKP pihaknya harus membayar Rp 120 miliar kepada Adhi Karya jika ingin menggunakan tiang-tiang yang sudah terpancang. Ia mengaku siap untuk membayar jumlah tersebut dalam waktu dekat.
JAKARTA - Mundurnya PT Adhi Karya dari proyek monorel meninggalkan masalah baru. Pasalnya, tiang-tiang penyangga monorel yang telah dibangun
BERITA TERKAIT
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi
- Soal Penutupan Sementara Padma Hotel Bandung, Ini Penjelasan Manajemen