Tiap 25 Menit 1 Warga Australia Meninggal karena Penyakit Ginjal Kronis
Sebuah laporan menyebutkan 1 dari 10 warga Australia menderita penyakit ginjal kronis. Namun ironisnya, kebanyakan dari mereka tidak mengetahui kalau mereka memiliki gangguan kesehatan tersebut.
Di seluruh Australia, diperkirakan setiap 25 menit ada satu orang warga yang meninggal karena penyakit terkait gangguan fungsi ginjal.
Itu artinya 1,7 juta warga Australia merupakan penderita penyakit ginjal kronis dan 1,5 juta orang diantaranya tidak mengetahui kalau mereka memiliki penyakit tersebut.
Mengingat banyak orang yang tidak terdiagnosa inilah, kalangan dokter memperingatkan warga mengenai meningkatnya masalah ini dalam sistem kesehatan.
Kepala Eksekutif, Kesehatan Ginjal Australia, Anne Wilson, mengatakan penyakit ginjal ini merupakan penyakit yang 'diam-diam' dan "tersembunyi' karena gejalanya sangat sedikit.
"Ini merupakan penyakit yang umum, tapi membahayakan tapi bisa diobati jika kita mengetahuinya lebih awal," kata Wilson.
Dikatakannya 1 dari 6 orang yang memiliki tekanan darah tinggi juga menderita penyakit ginjal pada tahap tertentu, tapi kebanyakan tidak pernah memeriksakannya ke dokter.
Seperti dialami oleh pria asal Sydney, Nik Pinchbeck, tiga tahun lalu menjelang pernikahannya.
Sebuah laporan menyebutkan 1 dari 10 warga Australia menderita penyakit ginjal kronis. Namun ironisnya, kebanyakan dari mereka tidak mengetahui kalau
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat