Tiap Tahun Brexit Jadi Biang Macet, Ini Harapan Warga
jpnn.com, JAKARTA - Sungguh ironis, di tengah perbaikan fasilitas di jalur tol, Brexit tetap jadi biang macet.
Bahkan di hari raya Idulfitri, kemacetan parah masih terjadi di Brexit.
Sejumlah warga pun menyelipkan harapan kepada pemerintah untuk memerhatikan tol Brexit ini.
Sebab, tidak ada gunanya jalur bebas hambatan di ruas tol yang dilengkapi berbagai fasilitas tapi begitu masuk Brexit, kemacetan parah tidak bisa terelakkan.
"Ini sudah hari H masih macet. Sudah kencang-kencang dari Cipali, sampai di Brexit malah mampet. Ironisnya ini tiap tahun terjadi," kata Dwi Istiawan, pemudik asal Kediri yang berprofesi sebagai pengacara kepada JPNN, Minggu (25/6).
Menurut dia, pemerintah harus memikirkan dengan menambah gerbang tol Brexit.
Pasalnya, antara jumlah kendaraan dengan loket pembayaran tidak seimbang kendati sudah dibuka semua.
Pendapat serupa diungkapkan Sandy Hartawan, karyawan Panin Bank ini mengaku prihatin setiap tahun selalu mengalami kemacetan di Brexit.
Dia menilai, sembilan loket di gerbang tol Brexit tidak memadai dengan jumlah kendaraan.
Sungguh ironis, di tengah perbaikan fasilitas di jalur tol, Brexit tetap jadi biang macet.
- Pecatan Polisi Beraksi Nekat, Teror Anak Bupati Brebes, Tabrak Gerbang Polres, Mengacungkan Sangkur
- Tol Brexit Dibuka Hanya untuk Pemudik ke Semarang
- Polri Optimistis Kepadatan Brexit Berkurang
- Ruas Tol Brebes-Pemalang Ditarget Tuntas Awal 2018
- Ironi di Balik Lancarnya Arus Mudik
- Hamdalah, Tragedi Brexit Tak Terulang Lagi