Tiap Tahun, Bunga Utang Capai Rp70 T
Kamis, 18 November 2010 – 12:51 WIB

Tiap Tahun, Bunga Utang Capai Rp70 T
Berdasarkan data dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Pengelolaan Utang Kemenkeu, puncak tertinggi jatuh tempo utang pemerintah Indonesia adalah pada tahun 2033. Pada tahun tersebut, jumlah utang jatuh tempo mencapai Rp130 triliun. Dari jumlah tersebut, sebesar Rp127 triliun berasal dari surat utang eks BLBI.
Baca Juga:
Jumlah utang pemerintah Indonesia periode Januari-Juli 2010 saja tercatat sebesar Rp1.625,63 triliun, lebih besar Rp 34,97 triliun jika dibanding utang pada akhir tahun 2009 yang mencapai Rp1.590,66 triliun. Utang tersebut terdiri dari pinjaman USD65,22 miliar dan surat berharga USD116,37 miliar. Dengan menggunakan PDB Indonesia yang sebesar Rp 6.253,79 triliun, maka rasio utang Indonesia tercatat sebesar 26 persen.
Menteri Keuangan Agus Martowardojo memastikan bahwa pemerintah tidak akan meminta keringanan utang atau moratorium kepada negara lain. Agus optimistis dapat menyelesaikan masalah utang Indonesia dengan penuh tanggung jawab.
"Kita tidak pernah ada moratorium, misalnya utang kita jatuh tempo pada 2011 akan kita selesaikan dengan tanggung jawab. Sekali lagi saya tegaskan tidak akan ada moratorium. Kalaupun seandainya ada pinjaman luar negeri, kita akan mencari hanya yang murah dan jangka panjang," tegas Agus.(afz/jpnn)
JAKARTA - Pemerintah diwajibkan membayar utang baik dalam maupun luar negeri. Untuk bunga utang dan utang pokok yang jatuh tempo, setiap tahun pemerintah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi