Tiba di Cianjur, Jokowi Minta Jajarannya Dahulukan Evakuasi Korban Gempa
jpnn.com, CIANJUR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta jajarannya untuk mengutamakan tindakan evakuasi korban gempa magnitudo 5,6 di Kabupaten Cianjur sebelum mengambil langkah lainnya.
"Untuk korban-korban yang masih dihimpun saya perintahkan untuk didahulukan evakuasinya, penyelamatan didahulukan," ujar Jokowi saat meninjau lokasi longsor Jalan Cipanas-Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (22/11).
Jokowi juga menyampaikan belasungkawa atas korban meninggal dunia akibat bencana alam tersebut.
Dia meminta jajaran PMK, BNPB, Basarnas, TNI-Polri. dan PUPR untuk bersama-sama menggerakkan jajarannya dalam membantu korban di Kabupaten Cianjur, terutama terkait dengan pembukaan akses yang terkena longsor.
"Yang penting saya senang akses jalan yang kemarin tertimbun tadi sampai pagi sudah bisa dibuka. Alhamdulillah, dan ini nanti ada dilanjutkan dengan penanganan terutama penyelamatan evakuasi yang masih tertimbun," ujar Jokowi.
Nantinya rumah-rumah yang rusak berat, ringan, dan sedang, akan diberikan bantuan uang tunai.
Yang rusak berat akan diberikan bantuan Rp 50 juta, sedang Rp 25 juta dan ringan Rp 10 juta.
"Yang paling penting pembangun rumah-rumah yang terkena gempa bumi diwajibkan memakai standar bangunan antigempa oleh PUPR," kata dia.
Presiden Jokowi berbelasungkawa atas korban meninggal dunia akibat gempa di Cianjur.
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo
- Riyono Komisi IV: Kenaikan PPN Bertentangan dengan Spirit Ekonomi Pancasila