Tiba di Indonesia, Menag Yaqut Semringah Bawa Kabar Penting dari Vatikan

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas terlihat semringah setiba di Tanah Air pada Sabtu (11/6/2022).
Dia mengaku gembira karena kembali bertemu dengan Paus Fransiskus saat melakukan kunjungan kerja ke Vatikan.
Menag bertemu dengan Paus Fransiskus untuk menyampaikan undangan dari Presiden Joko Widodo.
Menag berharap Paus Fransiskus bisa berkunjung ke Indonesia dan menyaksikan langsung keragaman yang tumbuh di tengah masyarakat.
"Saya senang sekali bertemu dengan Paus Fransiskus. Ini bukan pertama kali saya ketemu Paus," kata Menag Yaqut di Jakarta, Sabtu (11/6).
Kedatangan Menag Yaqut di Bandara Soekarno-Hatta disambut Kepala Biro Humas, Data dan Informasi Akhmad Fauzin serta Kepala Biro Umum Faisal Musa'ad.
Menag mengungkapkan, tinggal menunggu jawaban saja dari Vatikan.
"Saya sudah menyampaikan pesan Presiden RI Joko Widodo yang pernah mengundang beliau ke Indonesia. Kemarin, saya mengingatkan kembali untuk bisa ditindaklanjuti," tambahnya.
Begitu tiba di Indonesia, dengan gembiranya, Menag Yaqut menyampaikan kabar penting dari Vatikan
- Sederet Kiprah Maung: dari Mobil Dinas Presiden Prabowo hingga Dipakai Paus Fransiskus
- Dunia Hari Ini: Kesehatan Paus Kembali Mengalami Kemunduran
- Hadiri Kegiatan Unika Atma Jaya, Menag Bicara soal Tantangan Keberagaman di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Vatikan Mengatakan Paus Fransiskus Masih dalam kondisi kritis
- Paus Fransiskus Dirawat di Rumah Sakit
- Donald Trump Kembali Berulah, Vatikan Tegaskan Sikap soal Warga Palestina