Tiba di Polda Metro Jaya, Firza Husein Irit Bicara
jpnn.com, JAKARTA - Saksi kasus dugaan konten pornografi Firza Husein akhirnya tiba di Mapolda Metro Jaya, Selasa (16/5). Dia datang didampingi kuasa hukumnya Azis Yanuar.
Digandeng Azis, Firza langsung menghindari awak media. Dia langsung masuk menuju gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya.
Firza enggan berkomentar banyak terkait kasus dugaan percakapan yang diduga dilakukannya dengan Habib Rizieq Shihab. "Assalamualaikum, nanti ya, nanti dulu," ujar Firza yang datang dengan mengenakan jilbab putih dan kacamata hitam.
Selain Firza, Polda Metro juga memanggil Fatima alias Emma. Namun hingga kini, Emma yang duduga teman chat Firza belum terlihat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, pihaknya akan menunggu Emma sampai sore ini.
"Kami masih menunggu. Intinya sampai sore. Selanjutnya ditentukan langkah apa yang diambil," kata dia di Mapolda Metro Jaya. (mg4/jpnn)
Saksi kasus dugaan konten pornografi Firza Husein akhirnya tiba di Mapolda Metro Jaya, Selasa (16/5). Dia datang didampingi kuasa hukumnya Azis Yanuar.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Habib Rizieq Cs Gugat Presiden, Gunakan Istilah G30S/Jokowi
- Anak Buah Prabowo Temui Habib Rizieq, Ini yang Dibicarakan
- Setelah Bebas Murni, Habib Rizieq akan Kembali Berdakwah
- Habib Rizieq Bebas Murni Hari Ini Atas Perkara Kriminalisasi
- Inilah 23 Amicus Curiae yang Dipertimbangkan MK, Ada dari Habib Rizieq, Megawati, dan Reza Indragiri
- Habib Rizieq Siap Lindungi Aksi Mahasiswa dari Gangguan Preman