Tiba-Tiba Diusir dari Rumah, Ibu Bams Eks Samson Ungkap Hal Ini
jpnn.com, JAKARTA - Ibunda Bams eks Samson, Desiree Tarigan menyatakan bahwa dirinya tidak pernah menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) selama menikah dengan Hotma Sitompoel.
Oleh karena itu, dia tidak mengerti alasan sang suami tiba-tiba mengusirnya dari rumah mereka.
"Enggak pernah ada kekerasan," ujar Desiree ditemui di kawasan Pangeran Antasari, Jakarta Selatan, Senin (29/3).
Menurutnya, sebelum diusir dari rumah dia tidak melihat ada gelagat aneh dari suaminya, bahkan mereka juga tidak terlibat cekcok.
Meski demikian, dia tak menampik ada masalah selama 20 tahun menikah dengan pengacara kondang itu.
"Urusan rumah tangga mah ada saja (masalah, red), itu biasa," ucap Desiree.
Namun dia mengakui bahwa selama delapan tahun terakhir dirinya tak lagi mendapatkan nafkah lahir dan batin.
Senada dengan Desiree, Kuasa Hukumnya, Hotman Paris, mengatakan bahwa kliennya dan suaminya memang tak pernah bertengkar.
"Biasanya, kan, kalau suami istri ada berantem-berantem lama-lama dulu, baru pergi, tapi ini enggak ada," tutur Hotman.
Sebelumnya, Desiree Tarigan, mengaku diusir oleh sang suami sejak 7 Februari 202. Dia mengatakan, Hotma sudah tak ingin melihat kehadirannya lagi di rumah mereka. (mcr7/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Desiree Tarigan mengaku tidak mengerti alasan suaminya, Hotma Sitompoel mengusirnya dari rumah.
- Budi Said Tak Pernah Menerima 1,1 Ton Emas yang Dijanjikan, Belum Ada Kerugian Negara
- Razman Merasa Dizalimi Setelah jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris
- Soroti Kasus Putri Nikita Mirzani, Hotman Paris Bilang Begini
- Hotman Sedih dengan Penanganan Perkara Pembelian Emas Antam Budi Said
- Ketua KPU Hasyim Dipecat Gegara Kasus Asusila, Hotman Paris Penasaran, Siapa Sih?
- Benny Wullur Kembali Tantang Duel Tinju Kepada Hotman Paris