Tiba-tiba, Kapal Perang Angkatan Laut Malaysia Sandar di Dermaga JICT, Ada Apa Nih?

jpnn.com - JAKARTA – Kapal Perang Tentara Laut Diraja Malaysia KD Sri Indera Sakti (1503) dipimpin Laksamana Pertama Rosli Bin Hj Yoob sebagai Panglima Wilayah Laut 3 Angkatan Laut Malaysia, sandar di Dermaga Jakarta Internasional Container Terminal (JICT) II Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (15/12).
Asisten Personel (Aspers) Danlantamal III Jakarta, Kolonel Laut (P) Untung mewakili Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) III Jakarta Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI (Mar) R.M. Trusono, menyambut kedatangan Kapal Perang Tentara Laut Diraja Malaysia KD Sri Indera Sakti (1503) yang dikomandani Letnan Kolonel Muhammad Rodhi Arifin.
Kapal perang kelas/type Support Ship Class, memiliki panjang 100 meter, lebar 15 meter dan draft 4,75 meter dengan kecepatan 16,5 knots.
Panglima Wilayah Laut 3 Angkatan Laut Malaysia Laksamana Pertama Rosli Bin Hj Yoob mengatakan, kunjungan kali ini semakin mempererat hubungan dan persahabatan antara kedua negara yang sudah terjalin sejak lama.
Kadispen Lantamal III Jakarta, Mayor Laut (KH) Budi Amin menjelaskan selama berada di Indonesia, Komandan Kapal Perang KD Sri Indera Sakti (1503) bersama stafnya akan mengadakan kunjungan resmi kepada Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda TNI A. Taufiq R, serta Walikota Jakarta Utara. Selain itu, juga akan melaksanakan kegiatan olahraga persahabatan (Friendly Game) dengan prajurit Lantamal III Jakarta, dan menerima kunjungan kehormatan dari pejabat TNI Angkatan Laut.(fri/jpnn)
JAKARTA – Kapal Perang Tentara Laut Diraja Malaysia KD Sri Indera Sakti (1503) dipimpin Laksamana Pertama Rosli Bin Hj Yoob sebagai Panglima
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sempat Geger Soal Surat Panggilan, Sidang Gugatan Terhadap Budiharjo Digelar di PN Jambi
- Kementan Cetak Petani Muda, Indonesia Jadi Role Model Global
- Kemenkes & Takeda Edukasi Pentingnya Pencegahan Dengue, Jangan Tunggu Wabah Datang
- PKPU Menjadi Harapan Terakhir Untuk Kembalikan Dana Nasabah PT Fikasa Group
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok