Tiba-tiba Raja Salman Bilang 'Mana Cucu Soekarno'

jpnn.com - jpnn.com -Momen menarik muncul saat Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud diterima Presiden Joko Widodo dengan upacara kenegaraan di tengah hujan deras, di Istana Bogor, Rabu (1/3), kemarin.
Setelah pengirabaran bendera kedua negara selesai, dan para menteri Kabinet Kerja menyalami pemimpin Kerajaan Arab Saudi, tiba-tiba raja kelahiran 1935 itu mencari seseorang.
Kepada Presiden Jokowi yang berdiri di sampingnya, Raja Salman menanyakan cucu Presiden Republik Indonesia pertama Soekarno. "Mana cucu Soekarno?" tanya Raja Salman kepada presiden.
Tak lama, Presiden memanggil Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani. "Ini cucu Soekarno," kata Jokowi.
Ternyata, sosok Soekarno tak bisa dikupakan Raja Salman. Dia ingat saat mendampingi ayahnya, Raja Abdul Aziz bin Saud, bertemu dengan Soekarno di Arab Saudi.
"Saya ingat sekali dengan Presiden Soekarno, selalu mengatakan, 'Saudara-saudara'," ucap Raja Salman dalam momen singkat itu. (fat/jpnn)
Momen menarik muncul saat Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud diterima Presiden Joko Widodo dengan upacara kenegaraan di tengah hujan deras, di Istana
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Tonton Teater Imam Bukhari-Sukarno, Megawati Sampaikan Pesan Penting
- Pertemuan Megawati-Prabowo Bakal Memengaruhi Keputusan Hasil Kongres PDIP?
- Puan Yakin Bakal Ada Pertemuan Lanjutan Megawati dengan Presiden Prabowo
- Prabowo Ingin Evakuasi Korban di Gaza, Ketua DPR Tagih Penjelasan Kemenlu
- Menteri Sowan ke Kediaman Jokowi, Puan PDIP: Presiden Saat Ini Prabowo Subianto