Tiba-tiba Syahrul Yasin Limpo Lompat dari Atas Mimbar

jpnn.com - MAKASSAR - Syahrul Yasin Limpo (SYL) bikin heboh tamu undangan konsolidasi pencalonannya sebagai kandidat Ketum Golkar, di Novotel, Makassar, Kamis (25/2) malam.
Ketika sedang berapi-api berorasi di depan undangan, SYL tiba-tiba melompat dari atas mimbar, bergegas menghampiri tamu istimewa yang datang mendadak.
Tamu itu adalah Ketua Umum Kosgoro, Agung Laksono (AL), sekaligus Wakil Ketua Umum Golkar.
SYL langsung mendekati Agung. Bersalaman dan memberikan hormat. “Selamat datang Pak Agung Laksono. Saya sangat bahagia Pak Ketua bisa hadir,” ujar SYL.
Usai menyambut AL, SYL kembali ke mimbar. Tak lama bicara, dia segera menyelesaikan pidatonya. Selanjutnya meminta kehadiran AL menyampaikan sepatah dua kata. (yusriadi/fajaronline/adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Guru R1 Siap Ikut Demo Nasional 18 Maret, Tolak Penundaan Pengangkatan PPPK 2024
- MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Legislator PKB: Ini Penipuan dan Pelanggaran Serius
- Pemerintah Pusat Izinkan Program Sarapan Gratis, Pramono Segera Laksanakan
- Bangun Kawasan Transmigrasi Lokal Barelang, Kementrans Gandeng Pemkot Batam
- Warga Diminta Waspadai Longsor di Kawasan Menuju Wisata Gunung Bromo
- Dikritik karena Tinjau Banjir Pakai Helikopter, Pramono: Itu Bukan Permintaan Saya