Tibo Bertahan, Edu Hengkang

Salah satunya adalah Syamsir Alam, penyerang yang baru-baru ini didepak dari Timnas Indonesia U-23 dan klubnya DC United. "Syamsir Alam memang masuk dalam daftar incaran kami. Tapi hingga sekarang kami belum melakukan pembicaraan dengan dia," kata Erizal Anwar.
Menurut Erizal, yang menjadi pertimbangan manajemen Semen Padang FC memasukkan Syamsir Alam ke dalam daftar incaran adalah usianya yang masih muda. “Dia kan masih muda. Masih punya waktu untuk berkembang. Seandainya dia nanti bergabung, kemungkinan dia tidak jadi andalan di musim ini, tapi diharapkan menjadi andalan di musim-musim berikutnya," sebutnya.
Tapi, tekan Erizal, sama dengan pemain lain, Syamsir Alam akan tetap dites terlebih dahulu. “Ya kami lihat dulu lah mainnya. Diuji dulu. Sebab, kami belum tahu bagaimana kondisinya saat ini," tuturnya. Selain Syamsir Alam, Semen Padang FC juga mengincir gelandang Irsyad Maulana yang musim lalu memperkuat Arema Malang dan Teja Paku Alam kiper Sriwijaya. (cip)
PADANG--Meski belum memastikan siapa pelatih Semen Padang FC untuk musim depan, namun manajemen tim berjuluk Kabau Sirah tersebut sudah mulai mengikat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior