Tidak Ada Alokasi Khusus untuk Jembatan Bulan

jpnn.com - TANJUNG SELOR – Pembangunan megaproyek jembatan Bulungan-Tarakan (Bulan) belum mendapat perhatian serius dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara.
Itu terlihat setelah APBD sebesar Rp 700 miliar yang dialokasikan untuk Dinas Pekerjaan Umum-Tata Ruang (DPU-TR) Kaltara belum ada yang diperuntukkan untuk jembatan tersebut.
“Untuk jembatan Bulan, kami masih menyiapkan koridor, dalam bentuk pekerjaan seperti mencoba beberapa ruas jalan menuju ke sana. Kemarin itu masih sekitar 2 kilo di daerah Sangatta ,” ungkap Kepala DPU-TR Kaltara Suheriyatna saat ditemui awak media ini usai menerima Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) di gedung serbaguna Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) kemarin (9/2).
Menurut Suheriyatna, hal tersebut dilakukan dengan mengeluarkan dana Rp 2-3 miliar, sebagai bagian untuk ‘memancing’ dana yang bersumber dari APBN. “Yang penting kami sudah siapkan DED (Detail Engineering Design), kami siapkan koridor jalan menuju lahannya. Semoga bisa jadi pancingan untuk APBN,” ujarnya. (keg/jos/jpnn)
TANJUNG SELOR – Pembangunan megaproyek jembatan Bulungan-Tarakan (Bulan) belum mendapat perhatian serius dari Pemerintah Provinsi Kalimantan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ABK Jukung Tenggelam di Sungai Komering Masih belum Ditemukan, Tim SAR Terus Bergerak
- Hidayat Arsani Ingin Anggaran Mobil Dinas Gubernur Babel Dialihkan Beli Ambulans
- 2 Kasus Kecelakaan Truk di Cianjur, Lokasi Berdekatan, 1 Tewas
- KPK Lakukan OTT di Kabupaten Ogan Komering Ulu, Kapolres Bilang Begini
- Rusunawa Green Jagakarsa Untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah
- Jalan Lintas Musi Rawas-Musi Banyuasin Longsor, Kendaraan Besar Dialihkan ke Simpang Semambang