Tidak Ada Lagi Pelamar CPNS Titipan Pejabat

jpnn.com - JAKARTA--Para calon pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) disarankan terus belajar menghadapi pelaksanaan tes yang digelar Agustus mendatang. Sebab tanpa modal kecerdasan, jangan berharap bisa lolos menjadi CPNS.
"Bukan zamannya lagi titip menitip calon. Sekarang ini hanya yang cerdas saja yang bisa masuk CPNS," tegas Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (SesmenPAN-RB) Tasdik Kinanto saat audience dengan anggota DPRD Semarang di media center, Selasa (8/7).
Dia menambahkan, sudah saatnya para orangtua mendidik anaknya untuk siap bersaing secara sehat. Budaya menitipkan nama anak ke pejabat agar bisa lolos CPNS harus diakhiri.
"Mindset masyarakat harus diubah, bahwa PNS bukan satu-satunya pekerjaan. Bekerja di sektor swasta dan profesional lebih menjanjikan. Kalau profesional di manapun dia berada akan bertembang," terangnya.
Dia meyakinkan masyarakat kalau seleksi CPNS dengan computer assisted test (CAT) hanya akan meloloskan orang-orang yang cerdas.
"Anak saya dokter, tapi saat seleksi CPNS tahun lalu tidak lolos. Begitu juga anak pak menteri. Saya bilang ke anak saya, kalau mau lulus tes harus belajar lebih giat lagi," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Para calon pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) disarankan terus belajar menghadapi pelaksanaan tes yang digelar Agustus mendatang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional