Tidak Ada Sekat dengan Rakyat, Khofifah Didukung Lanjut jadi Gubernur Jatim Lagi
jpnn.com - JAKARTA - Dukungan untuk Gubernur Jawa Timur (Jatim) periode 2019-2024, Khofifah Indar Parawansa kembali meneruskan estafet kepemimpinan periode kedua terus mengalir deras dari masyarakat.
Khofifah dinilai figur pemimpin yang tidak pilih kasih dan tak sungkan turun ke masyarakat.
"Kalau misalkan kaya pejabat-pejabat, melihat kita enggak boleh ya deket-deket. Kalau Ibu Khofifah enggak, orangnya humble, enggak pilih-pilih," tutur salah satu pedagang makanan ringan asal Jemursari Novi Trihandani dalam keterangan yang diterima, Minggu (18/8).
Dia menyebut Khofifah merupakan sosok yang disukai semua kalangan masyarakat Jatim lantaran ramah terhadap warga. Menurut dia, sosok pemimpin seperti Khofifah ini sangat diinginkan lantaran sudah teruji memimpin Jatim.
Menurut dia, banyak masyarakat begitu senang dengan Khofifah yang datang tanpa pengawalam khusus. Hal demikian telah dilakukan Khofifah bahkan sejak sebelum periode kepemimpinan pertama gubernur. "Pokoknya lanjut Ibu (dua periode)," sambungnya.c
Salah satu pedagang asal Wonocolo Aulia Hasani juga menginginkan Khofifah dapat kembali memimpin Jatim.
Dia menilai Khofifah terus memberikan banyak bantuan bagi masyarajat termasuk para pedangan kecil.
Dia menilai Khofifah tidak segan untuk dapat berdekatan langsung dengan berbagai kalangan masyarakat. Karenanya tidak heran banyak yang ingin melihat Khofifah terus memimpin Jatim ke depan.
Khofifah dinilai figur pemimpin yang tidak pilih kasih dan tak sungkan turun ke masyarakat.
- Gus Syaikhul Ali Sebut Coblos Khofifah-Emil jadi Pilihan Tepat untuk Melanjutkan Kemajuan Jatim
- ARPG Serukan Pilih Khofifah dan Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024
- Khofifah: Aspirasi Pedagang Pasar jadi Sumber Semangat Kemajuan Jatim
- Cawagub Maluku Utara Asrul Rasyid Ichan Berkomitmen untuk Memajukan Esports
- Dukungan Warga Jatim Makin Kuat ke Khofifah-Emil Berkat Kinerja yang Gemilang
- Dorong UMKM Jatim Naik Kelas, Khofifah Sambut Positif Kebijakan Prorakyat Presiden Prabowo