Tidak Bagus 2 Tokoh Sulsel Maju di Pilpres 2024, Bisa Memecah Suara

jpnn.com, MAKASSAR - Pengamat politik Firdaus Muhammad menilai dua tokoh asal Sulawesi Selatan memiliki peluang untuk maju di Pilpres 2024, baik sebagai calon presiden (capres) maupun cawapres.
Kedua tokoh itu, yakni Syahrul Yasin Limpo yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pertanian. Kemudian Amran Sulaiman yang merupakan pengusaha dan mantan menteri pertanian.
"Kalau ketokohan mereka berdua bisa untuk bertarung pada Pilpres 2024 nanti," kata Firdaus Muhammad kepada JPNN.com, Kamis (24/2).
Firdaus menambahkan, Amran saat ini sudah melakukan sosialisasi dengan pasangannya.
Menurutnya, Amran memiliki kemampuan finansial dan jaringan pengusaha di Indonesia.
Sebaliknya Syahrul belum melakukan manuver politik. Berbeda dengan kandidat lainnya seperti Airlangga Hartarto dan Puan Maharani yang terus melakukan sosialisasi.
"Kalau Pak Syahrul cenderung tidak melakukan aksi-aksi yang mengarah ke Pilpres 2024. Sementara Amran Sulaiman yang sudah melakukan sosialisasi bahkan berpasangan," tambah dia.
Firdaus memprediksi bakal sulit jika ada dua tokoh Sulsel sama-sama maju pada Pilpres 2024. Karena hal itu akan memecahkan suara.
Dua tokoh asal Sulsel disebut punya peluang maju di Pilpres 2024, sebagai capres atau cawapres seperti Pak JK.
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- JK Puji Peran Prof Deby Vinski dalam Membawa Harum RI ke Panggung Kedokteran Dunia
- Pertemuan Megawati-Prabowo Bakal Memengaruhi Keputusan Hasil Kongres PDIP?