Tidak Bisa Berangkat ke Singapura, Suporter Indonesia di Malaysia Pilih Lakukan Ini
jpnn.com, SINGAPURA - Euforia suporter Garuda menyambut laga Indonesia vs Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020 begitu terasa.
Suporter Merah Putih dari berbagai penjuru ikut menantikan laga tersebut, termasuk mereka yang berada di Malaysia.
Walau tidak seramai suporter di tanah air, fan Indonesia yang terdapat di Negeri Jiran tetap antusias mendukung timnas Indonesia.
Di Indonesia sendiri, banyak tempat mulai kafe hingga masjid menggelar nonton bareng (nobar) untuk memberikan dukungan terhadap Asnawi Mangkualam dan kolega.
"Kalau main di Singapura, biasanya kami berangkat, tetapi pandemi ini bikin kami tidak bisa ke sana," kata Luki Ardiantoro, Koordinator Aliansi Suporter Indonesia di Malaysia (Asim).
Karena rumitnya syarat untuk ke luar masuk Malaysia, serta adanya karantina saat kembali dari luar negeri, sebagian suporter Indonesia yang terdapat di Negeri Jiran memilih untuk memberikan dukungan lewat layar kaca.
Namun demikian, mereka tidak mau ketinggalan menggelar nonton bareng.
"Cuma nontonnya tidak dalam skala besar, di tempat tertentu karena masih ada covid-19 varian Omicron ini. Jadi, tidak boleh kumpul-kumpul," tuturnya.
Suporter Indonesia di Malaysia tak bisa berangkat ke Singapura untuk mendukung skuad Garuda. Mereka pun punya cara sendiri dalam memberikan dukungan
- Sosok yang Menginspirasi Ragnar Oratmangoen Membela Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia Hadapi Australia dengan Seragam Tempur Baru
- PSSI Cari 10 Kandidat Asisten Pelatih Lokal Pendamping Patrick Kluivert
- Erick Thohir Mania Dukung Timnas Indonesia di Bawah Asuhan Patrick Kluivert Tembus Piala Dunia
- Thom Haye tak Sabar Bertemu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Singgung Nostalgia
- NAC vs FC Twente: Mees Hilgers Masih Menghilang, Timnas Indonesia Waspada