Tidak Hanya Moge, Pabrikan Motor Italia Ini Siap Memproduksi Skuter Listrik
jpnn.com, JAKARTA - Tidak hanya fokus mengembangkan motor gede (Moge) saja, Ducati rupanya ingin bermain di segmen skuter listrik. Bahkan, Ducati siap memproduksi skuter listrik (e-skuter).
Dikutip dari Paultan, Minggu (17/5), setelah kolaborasi dengan produsen motor asal China, V Moto, kini Ducati mengumumkan kerja sama dengan perusahaan Italia MT Distribution untuk bisa meluncurkan empat skuter listrik dengan menyandang nama Ducati.
Skuter listrik Ducati ini memang dirancang untuk bisa memenuhi kebutuhan mobilitas kaum urban di dalam kota. Dikatakan, empat skuter listrik ini akan diperkenalkan secara terpisah.
Dua skuter listrik akan diperkenalkan pada akhir Juni 2020 dan dua skuter lainnya diperkenalkan pada awal juli 2020.
Kabarnya empat skuter listrik asal Italia itu akan memiliki julukan nama Cross-E dan Pro II.
Untuk model Cross-E, memiliki desain layaknya Ducati Scrambler dengan memiliki ban tubeless berukuran 110/50-6.5. Model ini dikliam bakal nyaman untuk dikendarai bahlkan dijalankan basah sekalipun.
Soal tenaga, skuter listrik ini dibekali motor listrik 500 W dengan baterai 375 Wh yang tersembunyi di dalam papan lantai atau floorbaoard.
Dengan baterai tersebut, Cross-E dapat menempuh higga 15km/jam dengan jarak tempuh 30-35 km.
Skuter besutan Ducati. Foto: Paultan
Sementara, model Pro II e-Scooter, memiliki spesifikasi motor listrik 350 W dan 36 Volt yang dilengkapi dengan baterai 280 Wh.
Skuter listrik ini mampu berkendara hingga 25-30 km, serta dilengkapi 3,5 inci LCD display.
Sayangnya, Ducati tidak mengumumkan berapa harga harga jual pada kedua skuter listrik itu. Kabarnya, Ducati akan mengumukan harga jual saat diperkenalkan secara resmi.(mg9/jpnn
Skuter listrik ini dibekali motor listrik 500 W dengan baterai 375 Wh yang tersembunyi di dalam papan lantai atau floorbaoard.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Skuter Listrik Honda eActiva Siap Menyapa Publik Pada Akhir November
- AHM Meluncurkan Motor Listrik Icon e: & CUV e:, Desain Futuristik, Sebegini Harganya
- Yamaha Selesaikan Tes Motor Listrik E01 dan Neos, Bersiap Jual di Indonesia?
- Charged Indonesia Merilis Skuter Listrik Rimau S di IMHAX 2024, Ini Bedanya
- Ruri Repvblik Alami Kecelakaan Tunggal di Ciamis
- Bridgestone Tebar Promo Menarik di GIIAS 2024, Jangan Sampai Kehabisan