Tidak Pakai Nomor 1
Sabtu, 26 Januari 2013 – 15:12 WIB
Sekarang mari bicara tentang MotoGP musim 2013. Yakinkah Anda bahwa Yamaha M1 akan mengimbangi kecepatan Honda RC213V? Musim lalu Anda juara dunia lebih karena lebih konsisten tidak membuat kesalahan dibandingkan Dani Pedrosa. Saat itu motor Anda kalah dari pembalap Repsol Honda tersebut. Ini sangat susah untuk diprediksi. Karena siapa pun tak akan tahu apa yang terjadi di masa depan. Namun kami melihat bahwa kami memiliki kesempatan. Yamaha adalah adalah brand yang kuat. Kami bekerja keras untuk mempersiapkan motor kami. Dan di Sepang, Malaysia dalam beberapa hari ke depan akan terlihat bagian baru motor tim serta bagaimana tingkat kekuatan, kestabilan dan catatan waktu terbaiknya.
Baca Juga:
Musim lalu Anda juara dunia dengan memenangi enam balapan. Pada 2010, Anda menang sembilan kali untuk juara dunia. Berapa kemenangan yang Anda bidik untuk mempertahankan gelar juara dunia tahun ini?
Anda tahu, saya pastinya menginginkan kemenangan di setiap balapan. Namun semua tahu hal itu akan sangat mustahil untuk dilakukan. Bahkan siapa tahu juga saya tak memenangi satu balapan pun. Akan tetapi inilah tantangan. Musim ini ada beberapa pembalap yang sangat tangguh dan berkompetisi. Pedrosa (Dani Pedrosa, red.), saya, Valentino (Valentino Rossi, red.), dan Marquez (Marc Marquez, red.). Jadi, MotoGP selalu menyulitkan. Kita akan persiapkan Lorenzo"s Land dan lihat berapa yang akan kita tandai.
Musim ini Anda akan kembali berduet dengan Valentino Rossi? Bagaimana perasaan Anda?
Ya, ini bagus karena membuat Yamaha semakin kuat dari tahun selanjutnya. Bagi Valentino ini juga satu hal yang positif karena dalam dua tahun terakhir, timnya tak sebagus yang diharapkannya. Sedangan untuk saya ini juga satu yang positif karena dengan pressure dan talenta yang dimilikinya akan meningkatkan level saya untuk lebih menekan lagi batasan yang saya miliki.
JUARA MotoGP 2012 Jorge Lorenzo kemarin (25/1) berkunjung ke Jakarta. Usai peluncuran resmi logo baru Yamaha Indonesia, Semakin Di Depan, wartawan
BERITA TERKAIT
- Pelita Jaya Bungkam Dewa United Banten dengan Mengandalkan 2 Pemain Asing
- Kembali jadi Pelatih Everton, David Moyes Punya Tugas Berat
- Agenda Terdekat Patrick Kluivert Setelah Tiba di Indonesia
- Budi Setiawan Ingatkan STY: Ikhlaslah dan Jangan Alihkan Perhatian
- Sergio van Dijk: Kluivert Rendah Hati & tidak Arogan
- Hajar Arema FC, Dewa United Tembus 4 Besar Klasemen Liga 1