Tidak Perlu Panik, Stok Pangan Jakarta Aman Jelang Ramadan dan Idulfitri

jpnn.com, JAKARTA - Asisten Perekonomian dan Keuangan Setda Provinsi DKI Jakarta Sri Haryati mengatakan stok dan pasokan pangan menjelang Ramadan dan Idulfitri 2022 aman.
"Komoditas pangan strategis, yakni beras, daging sapi/kerbau, daging ayam, telur ayam, cabe keriting, rawit merah, dan bawang putih tersedia dalam jumlah yang cukup dan aman," ujar Sri di Balai Kota Jakarta, Selasa (29/3).
Sri menambahkan telah berkoordinasi dan melakukan pembahasan bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi DKI Jakarta.
Berdasarkan data Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan (DKPKP) Provinsi DKI Jakarta, pasokan kebutuhan mampu menjaga kestabilan harga pangan di Jakarta.
"Pemprov DKI Jakarta juga bersinergi dan berkolaborasi bersama dengan pemerintah pusat, serta pemerintah daerah lain," papar Sri.
Menurutnya, upaya yang dilakukan tersebut menjaga inflasi Jakarta tetap terkendali dan berada dalam kisaran sasaran inflasi nasional 1 persen sampai 3 persen.
Selain itu, Sri yang juga wakil ketua I TPID Provinsi DKI Jakarta memastikan terus memantau perkembangan harga dan kecukupan pasokan.
"Untuk memastikan stok dan pasokan pangan terjaga, sekaligus memperkuat sistem logistik pangan di DKI Jakarta, tiga BUMD pangan (Perumda Pasar Jaya, PT Food Station Tjipinang Jaya dan Perumda Dharma Jaya) terus memperluas dan meningkatkan kerja sama antardaerah," ucapnya.
Inflasi di Jakarta tetap terkendali dan berada dalam kisaran sasaran inflasi nasional 1 persen sampai 3 persen.
- Mentan Amran Bakal Tindak Pedagang Jual Beras di Atas HET
- Jam Operasional Berubah di Bulan Ramadan, BNI Pastikan Kelancaran Transaksi Perbankan
- Jelang Mudik Lebaran, Pertamina Turunkan Harga Avtur di 37 Bandara
- Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan
- Masjid Garapan Waskita Karya Siap Digunakan untuk Ibadah, Ramadan Makin Khusyuk
- Mengkaji Kitab Mbah Hasyim, Ma'ruf Amin: Inilah Tradisi PKB