Tiga Bocah Tewas Tenggelam saat Berenang di Sungai Cileungsi
jpnn.com, JAKARTA - Tiga bocah tewas tenggelam saat berenang di Sungai Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (10/11) pagi.
Kasie kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Muhamad Adam mengatakan, ketiga bocah tersebut berinisial DN (10), KA (10) dan ZA (8).
Peristiwa tersebut bermula saat Selasa pagi, ketiga bocah tersebut sedang bermain air di pinggir Sungai Cileungsi.
Kemudian, salah satu korban nekat berenang ke badan sungai, padahal diketahui ketiga korban tidak bisa berenang.
"Salah satu bocah berenang di tempat yang dalam. Kemudian tenggelam dan meminta pertolongan kepada dua rekannya," kata Adam dalam keterangannya, Rabu (11/11).
Kedua rekan korban pun mencari bantuan warga sekitar. Kemudian, dua rekan korban ikut membantu korban yang tengah tenggelam.
Nahas, dua rekan korban ikut tenggelam dan ketiganya tewas.
"Korban meninggal tiga anak di bawah umur, inisial DN (10), KA (10) dan ZA (8). Kemudian untuk dua rekannya lagi saat itu meminta pertolongan warga sekitar," ujar Adam.
Tiga bocah tewas tenggelam saat berenang di Sungai Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (10/11) pagi.
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor
- Preman Pasar Tumpah Bogor Provokasi Tolak Penggusuran, IPW: Polisi Jangan Kalah
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal