Tiga Dirut BUMN Kosong, Rini Dahulukan Cari Pengganti Ignasius

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) saat ini tengah mencari tiga direktur utama pelat merah, yang saat ini tengah kosong lantaran dipercaya menjadi pembantu Presiden RI Joko Widodo periode 2014-2019. Tiga Dirut tersebut yakni PT Telkom, PT KAI dan PT Pindad.
Di antara tiga perseroan, Kementerian BUMN bakal mendahulukan mencari direktur utama PT KAI. Menurut Menteri BUMN Rini Soemarno, masalah transportasi umum harus diutamakan untuk kepentingan banyak orang.
"KAI yang paling cepat dilakukan pergantiannya karena berkaitan dengan transportasi publik dan keselamatan," ujar Rini di Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (28/10).
Menurutnya, untuk mencari dirut KAI tidaklah mudah, karenanya Rini tak mau gegabah memilih pengganti Ignasius Jonan meski harus diputuskan dalam mau dekat. Namun Rini tak menyebutkan secara detail kapan penunjukan direktur baru KAI bakal dilakukan.
"Nanti sedang berproses, kita kan juga harus analisis terlebih dulu," katanya. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) saat ini tengah mencari tiga direktur utama pelat merah, yang saat ini tengah kosong lantaran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Libur Lebaran Usai, Tanjung Priok Kacau: Apa yang Salah dengan Sistem Indonesia?
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi