Tiga Isu Seksi Ini Diprediksi Dipakai Serang Jokowi - Ma'ruf
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat komunikasi politik Ari Junaedi meyakini, sejumlah isu bakal kembali mengemuka selama Pilpres 2019 berlangsung. Tujuannya, untuk saling menjatuhkan elektabilitas kubu lawan.
Isu-isu yang dimaksud antara lain politik identitas, dikotomi ulama dan santri post modern, militer dan sipil, serta pelintiran-pelintiran fakta menjurus ke hoaks.
"Saya memperkirakan, kubu Joko Widodo - Ma'ruf Amin akan menjual kisah sukses," ujar Ari kepada JPNN, Kamis (16/8).
Sementara kubu Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, diperkirakan bakal mengeluarkan sejumlah isu yang diperkirakan bernada menyerang.
Pertama, soal utang di masa pemerintahan Joko Widodo - Jusuf Kalla meningkat drastis, sehingga Jokowi yang kembali maju berpasangan dengan Ma'ruf Amin tak layak untuk dipilih kembali.
Kedua, pembimbing disertasi S3 di Universitas Padjajaran ini juga memperkirakan kubu Prabowo-Sandi bakal kembali menyuarakan rumor serbuan tenaga kerja asing masuk ke Indonesia.
Isu ini dinilai masih cukup seksi, apalagi diberi embel-embel serbuan tenaga kerja asing didominasi pekerja dari Tiongkok.
Sejumlah isu seksi diprediksi akan dipakai kubu Prabowo – Sandiaga untuk menyerang pasangan Jokowi – Ma’ruf Amin.
- Deddy Sitorus Bicara Soal Perubahan Sikap Jokowi Setelah Pilpres 2019, Jleb Banget!
- Prabowo Pernah Ucapkan 'Ndasmu' untuk Klaim Presiden Jokowi soal Pertumbuhan Ekonomi
- Debat Perdana Capres, Anies Didukung Ayah Korban Tewas Kerusuhan Pilpres 2019
- Saiful Mujani Ingatkan Jangan Sampai Terulang Perbuatan Merusak Demokrasi
- Banyak Keunggulan, Erick Thohir Bisa Diterima Semua Elemen Masyarakat
- Banteng Jatim Bikin Merinding, Ganjar Pranowo Bakal Seriusi Madura & Tapal Kuda