Tiga Juta Pemudik Lewat Udara
Bandara Soetta Siagakan 1.000 Petugas Amankan Arus Mudik Lebaran
Selasa, 23 Agustus 2011 – 10:03 WIB
TANGERANG- PT Angkasa Pura (AP) II selaku pengelola Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melakukan berbagai persiapan guna menghadapi arus mudik Lebaran 2011 yang tinggal beberapa hari lagi. Jumlah pemudik melalui bandara terbesar di tanah air itu diprediksi mencapai sekitar 3 juta orang.
Itu dikatakan Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono dalam apel angkutan mudik udara yang digelar di Terminal 3, Bandara Soetta, Senin (22/8) kemarin. Apel itu dihadiri hampir 1.000 orang yang melibatkan petugas gabungan dari berbagai unsur. ”Apel mudik ini digelar guna mengetahui persiapan angkutan mudik yang dilaksanakan seluruh aparatur bandara,” terangnya.
Dia juga memprediksi pemudik tahun ini dengan angkutan udara diprediksikan mencapai 3 juta orang. Bambang juga mengatakan laporan yang diterima dari pengelola bandara untuk mengangkut pemudik udara telah disiapkan 410 penerbangan dalam dan luar negeri. Dengan rincian, 103 penerbangan luar negeri dan sisanya 207 penerbangan domestik.
”Penerbangan domestik ini sama dengan 37.173 set tempat duduk atau setara dengan rata-rata 2.323 set per hari. Jumlah penerbangan ini akan melayani pemudik dengan berbagai tujuan di Indonesia,” ujar Bambang juga. Selain itu, jalur angkutan darat penunjang para pemudik juga disiapkan PT AP II dengan jumlah 227 bus dengan daya angkut 8.420 orang penumpang per hari.
TANGERANG- PT Angkasa Pura (AP) II selaku pengelola Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melakukan berbagai persiapan guna menghadapi arus
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Info OTT Terkini, Salah Satu Gubernur Diamankan KPK, Ada di Sini
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra