Tiga Koalisi di Pilpres 2024, Konon Ini 2 Poros di Luar KIB
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Universitas Andalas (Unand) Padang Asrinaldi memprediksi bakal ada tiga koalisi yang terbentuk pada Pilpres 2024.
Asrinaldi menyebut selain Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), akan ada dua poros baru yang mungkin terbentuk.
"Saya yakin itu (parpol di luar KIB, red) akan bikin koalisi baru karena titik temunya itu siapa capres yang akan diusung," kata Asrinaldi saat dihubungi JPNN.com, Selasa (31/5).
Namun, dia menilai bisa saja partai di luar koalisi Golkar, PAN, dan PPP ikut bergabung di Pilpres 2024 jika nama capres yang mereka usung masuk dalam pembahasan KIB.
"Persoalannya, Golkar tentu punya calon sendiri, NasDem juga punya pilihan, Demokrat juga," lanjutnya.
Dia juga memprediksi koalisi baru di luar KIB bisa saja dibentuk oleh NasDem, Demokrat, dan PKS.
"Satu lagi dibentuk oleh PDIP, Gerindra, dan PKB," ucap Asrinaldi. (mcr8/fat/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Pengamat politik Unand Padang Asrinaldi memprediksi bakal ada tiga koalisi di Pilpres 2024. Ini 2 poros baru yang mungkin terbentuk.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- Kesejahteraan Umum Tercapai Melalui Pola Hidup Sehat, Hasto: Bukan ke AS Beli Roti Rp 400 ribu
- Bestari NasDem Peringatkan Cawagub Suswono: Jangan Atur Partai Lain!
- Prabowo Janji Tak Intervensi Pilkada, Ronny: Kader PDIP Jangan Ragu Sikat Aparat Nakal
- Ada Dukungan KIM Plus kepada Pram-Doel, Golkar Jaksel Solid Memenangkan RIDO
- Targetkan Kemenangan, Sekjen PDIP Ingatkan Megawati Dinggembleng di Yogyakarta
- Hadir Konsolidasi PDIP di Yogya, Hasto: Pilkada Momentum Mengubah Peta Politik