Tiga Koalisi di Pilpres 2024, Konon Ini 2 Poros di Luar KIB

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Universitas Andalas (Unand) Padang Asrinaldi memprediksi bakal ada tiga koalisi yang terbentuk pada Pilpres 2024.
Asrinaldi menyebut selain Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), akan ada dua poros baru yang mungkin terbentuk.
"Saya yakin itu (parpol di luar KIB, red) akan bikin koalisi baru karena titik temunya itu siapa capres yang akan diusung," kata Asrinaldi saat dihubungi JPNN.com, Selasa (31/5).
Namun, dia menilai bisa saja partai di luar koalisi Golkar, PAN, dan PPP ikut bergabung di Pilpres 2024 jika nama capres yang mereka usung masuk dalam pembahasan KIB.
"Persoalannya, Golkar tentu punya calon sendiri, NasDem juga punya pilihan, Demokrat juga," lanjutnya.
Dia juga memprediksi koalisi baru di luar KIB bisa saja dibentuk oleh NasDem, Demokrat, dan PKS.
"Satu lagi dibentuk oleh PDIP, Gerindra, dan PKB," ucap Asrinaldi. (mcr8/fat/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Pengamat politik Unand Padang Asrinaldi memprediksi bakal ada tiga koalisi di Pilpres 2024. Ini 2 poros baru yang mungkin terbentuk.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- Soal Restu PDIP untuk Junimart Jadi Dubes RI, Deddy: Silakan Tanya ke Mbak Puan
- Hadiri Buka Puasa Bersama PM Kamboja, Ketum PP AMPG Sampaikan Salam dari Presiden Prabowo & Ketum Golkar Bahlil
- PDIP Terkejut Junimart Girsang Dilantik sebagai Duta Besar RI untuk Italia
- Jadi Kepala Komunikasi Partai Demokrat, Herzaky: Ini Amanah Luar Biasa
- 5 Berita Terpopuler: Daftar 31 Dubes yang Dilantik Prabowo Wow, Ada Politikus PDIP, Apa Saran Hasan Nasbi?
- Raker dengan Pejabat di Kementan, Legislator NasDem Sorot Program Cetak Sawah