Tiga Mal Ini Punya Acara Seru di Malam Jelang Tahun Baru

Tiga Mal Ini Punya Acara Seru di Malam Jelang Tahun Baru
Acara jelang pesta tahun baru. Foto: Ist

Sebagai bagian dari rangkaian acara “90’s Wave”, untuk menciptakan suasana tahun 90an, Lippo Mall Puri juga akan menghadirkan 90’s corner dengan menyiapkan aneka jajanan dan snack serta photobooth yang memberikan kesan 90 an.

Bagi pengunjung anak-anak. Lippo Mall Puri juga menyiapkan kegiatan khusus seperti face painting dan temporary tattoo dengan membeli paket yang disediakan oleh Lippo Mall Puri.

Untuk Lippo Mall Kemang, pada perayaan pergantian tahun kali ini akan mengangkat tema Asia Light dengan menghadirkan special performance artis Audy Item yang akan dimulai pada pukul 19.00 Wib di area Avenue of The Star Lippo Mall Kemang.

Pada tema kali ini, Lippo Mall Kemang akan menghadirkan Acculturation Wayang Cabaret dari Batavia Dancers serta penampilan carnaval dunia dari Jember Fashion Carnaval.

Pada perayaan pergantian tahun kali , tema Asia Light yang diambil Lippo Mall Kemang akan mengedepankan kultur Indonesia tapi dikemas dengan modern entertainment.

Dengan deretan Fashion Carnaval yang akan menampilkan lebih dari 30 koleksi etnik kreativitas dari berbagai negara di Asia seperti, Jepang, China, Thailand dll.

"Sedangkan untuk Lippo Mall Kemang kami siapkan tema Asia Light yang rangkaian acaranya akan mengangkat kultur Indonesia, mengingat area kemang merupakan area Internasional Culture sehingga dengan kegiatan ini kami ingin menampilkan kekayaan budaya Indonesia sekaligus mempromosikan keberagaman kekayaan dan keelokan sejarah dan budaya yang kami kemas dengan indah dan modern," imbuhnya.

Kabaret wayang yang akan ditampilkan oleh Batavia Dancer dan juga dekorasi panggung yang mengambil tema kemegahan Candi Prambanan akan memberikan suasana etnik dan kultur Indonesia yang kental.

Beragam acara menarik jelang pergantian tahun dan pesta kembang api diselenggarakan di mal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News