Tiga Oknum KPK Ditangkap? Jubir Polres: Saya Tidak Tahu Mas
jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak tiga oknum anggota Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diamankan oleh Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Metro Jaya pada Senin (22/2) siang.
Mereka diamankan di dalam Mobil Inova warna abu-abu nomor polisi B 1968 ZF di depan pelataran parkir Alfamart area Harco, Mangga Dua, Jakarta Utara.
Mengenai penangkapan itu, pihak Polda Metro Jaya dikabarkan telah melimpahkannya pada Polres Jakarta Utara.
Saat dikonfirmasi pada Kasubag Humas Polres Jakarta Utara, Kompol Sungkono, ia mengaku belum mendapatkan data penangkapan itu. "Saya tidak tahu mas," kata dia saat dihubungi JPNN.com , Senin (22/2).
Dia juga bergeming, bahwa jika benar adanya penangkapan itu, maka akan disampaikan oleh Kapolres Jakarta Utara, Kombes Daniel Bolly Tifaona. "Saya takut salah kalau saya sampaikan. Biar pak Kapolres saja yang mengabarkan," terangnya.
"Nanti kalau sudah ada pernyataan dari Kapolres, baru saya sampaikan pada rekan-rekan," tuturnya.
Sampai berita ini diturunkan, Kapolres Jakarta Utara Kombes Daniel Bolly Tifaona belum menjawab dan mengangkat telepon saat dihubungi JPNN.(Mg4/jpnn)
JAKARTA - Sebanyak tiga oknum anggota Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diamankan oleh Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Metro Jaya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Barang Hasil Penindakan di 3 Wilayah Ini Dimusnahkan Bea Cukai, Berikut Perinciannya
- Terima JAM Intel Kejagung, Mendes Yandri Ingin Perkuat Pengawasan Dana Desa