Tiga Oknum Polisi Konsumsi Narkoba
Jumat, 22 Februari 2013 – 11:09 WIB

Tiga Oknum Polisi Konsumsi Narkoba
PEKANBARU--Setelah menangkap Antoni (37), warga Pranap sebagai tersangka bandar narkotika antar provinsi, Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau mendapatkan hasil urine positif narkoba pada tes urine tiga anggota Polsek Peranap Kabupaten Indragiri Hulu. Ketiga polisi yang diduga terlibat dalam peredaran narkotika jaringan Antoni ini adalah Brigadir KR (32), Briptu AT (31) dan Bripda DN (29). Selanjutnya, sebagai ketegasan terhadap anggota Polri, penyidik Narkoba Polda Riau menyerahkan ketiga oknum tersebut ke Propam Polda Riau untuk membina. "Karena tes urine positif maka kami serahkan kepada Propam untuk ditindak lanjuti sesuai dengan proses pembinaan anggota Polri," kata Daniel.
Namun, meskipun hasil tes urine ketiga oknum Polsek Peranap tersebut positif, penyidik Narkoba Polda Riau belum mendapatkan bukti keterlibatan ketiganya dalam jaringan Antoni. Hal tersebut dibenarkan oleh Direktur Reserse Kriminal Polda Riau, Kombes Pol Drs Daniel Tahi Monang Silitonga, Kamis (21/2).
Baca Juga:
Menurut Daniel, penyidik sudah memantau keterlibatan anggota ini sepekan sebelum penangkapan terhadap Antoni."Kami bahkan sudah menggeledah rumah ketiga oknum ini, tapi belum menemukan bukti," kata Daniel.
Baca Juga:
PEKANBARU--Setelah menangkap Antoni (37), warga Pranap sebagai tersangka bandar narkotika antar provinsi, Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau mendapatkan
BERITA TERKAIT
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi