Tiga Opsi untuk Jalankan Persebaya
Saleh Siap Lepas Saham ke Gede
Minggu, 10 Februari 2013 – 04:44 WIB
SURABAYA - Setetik harapan berakhirnya pembekuan Persebaya 1927 muncul dalam diskusi "Selamatkan Persebaya" yang diselenggarakan Jawa Pos, Sabtu (9/2). Komisaris Utama PT Persebaya Indonesian (PT PI) Saleh Ismail Mukadar memberikan tiga opsi kepada Gede Widiade selaku CEO Persebaya agar tim kebanggaan Surabaya itu bisa segera melakukan persiapan menghadapi Indonesia Premier League (IPL) 2013. Opsi ketiga, Saleh akan mencari orang lain untuk mengurusi Persebaya jika opsi-opsi itu diterima oleh Gede. "Persebaya harus jalan, kalau Pak Gede tidak menerima opsi-opsi yang saya ajukan tadi, ya kami akan mencari orang lain untuk menjalankan Persebaya," seru Saleh.
"Opsi pertama, saya akan berikan Rp 1,2 miliar yang bisa digunakan untuk menutupi gaji pemain Februari. Dengan demikian, pemain sudah bisa latihan Senin atau Selasa lusa," kata Saleh. "Uang itu adalah cicilan dana talangan Pak Gede yang masih dihutang konsorsium, sisanya akan kami bantu untuk ditagih," lanjut Saleh yang kemarin juga ditemani Direktur Utama PT Pengelola Persebaya Indonesia (PT PPI) Cholid Goromah.
Baca Juga:
Opsi kedua, Saleh siap melepaskan sahamnya yang sebesar 50 persen di PT PI kepada Gede. "Sudah ada hitung-hitunganya kok nilai saham Persebaya berapa. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan Tri Megah Sekuritas, value Persebaya ini pada kisaran USD 6-12 juta (sekitar Rp 60 miliar -120 miliar)," tandas Saleh.
Baca Juga:
SURABAYA - Setetik harapan berakhirnya pembekuan Persebaya 1927 muncul dalam diskusi "Selamatkan Persebaya" yang diselenggarakan Jawa Pos,
BERITA TERKAIT
- Real Madrid Tumbang di Markas Liverpool, Rekor Minor Tercipta
- Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade