Tiga Pasang Cagub-Cawagub Bakal Seharian Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Tiga Pasang Cagub-Cawagub Bakal Seharian Jalani Pemeriksaan Kesehatan
Pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI, Anies Baswedan-Sandiaga Uno saat mendaftar di KPU DKI, Jumat (23/9) malam. Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Tiga pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta melakukan pemeriksaan kesehatan  di RSAL Mintohardjo, Jakarta, Sabtu (24/9). Pemeriksaan dilakukan sejak pagi.

“Hari ini ada pemeriksaan. Dijadwalkan pukul 06.00 WIB," kata salah satu perwakilan dari RSAL Mintohardjo, Heddy, Sabtu (24/9).

Heddy menambahkan, proses pemeriksaan akan dilakukan bersama-sama. Menurut dia, proses pemeriksaan dilakukan dari pagi karena prosesnya dilakukan sampai seharian penuh.

"Makanya kami jadwalkan acaranya dari pagi ini," ucap Heddy.

Tiga pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur DKI adalah Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Ahok-Djarot datang pertama kali ke RSAL Mintohardjo. Ahok datang sekitar pukul 06.30 WIB, sedangkan Djarot tiba pada 06.40 WIB. Namun, keduanya tidak memberikan komentar apa pun.

Setelah itu, Agus dan Sylviana hadir. Sama seperti Ahok-Djarot, mereka juga tidak memberikan komentar apa pun. Sementara, pasangan Anies-Sandiaga belum hadir. (gil/jpnn)


JAKARTA - Tiga pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta melakukan pemeriksaan kesehatan  di RSAL Mintohardjo, Jakarta, Sabtu


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News