Tiga Pemain Anyar Mulai Gabung Latihan Timnas Indonesia U-22
jpnn.com, JAKARTA - Tiga pemain baru yang dipanggil Indra Sjafri sudah tampak dalam sesi latihan Timnas U-22 Indonesia di lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Senin (14/1). Mereka tampak langsung mengikuti materi yang diberikan pelatih secara penuh.
Mereka yang dipanggil Indra itu adalah Nadeo Argawinata (kiper/Borneo FC), Syafril Lestaluhu (Gelandang/Persib U-19), Jayus Hariono (Gelandang/Arema FC).
"Ini minggu kedua kami latihan, hari pertama tetap kami fokus latihan, fokus karena waktu kami pendek maka latihan kami lebih kompleks, latihan fisik juga, taktikal juga tak bisa ditinggalkan," ucap Indra.
Melihat pemain-pemain yang langsung menyatu latihan, Indra senang karena tahu pemain-pemain muda ini menjaga kondisi meski kompetisi sedang rehat menuju musim baru.
"Kami berikan latihan game juga, jadi terlihat apakah pemain ini memahami apa yang diinginkan," terangnya pelatih 55 tahun tersebut. (dkk/jpnn)
Tiga pemain baru yang dipanggil Indra Sjafri sudah tampak dalam sesi latihan Timnas U-22 Indonesia di lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Senin (14/1).
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Buka Mandiri Media Cup 2024, Indra Sjafri Beri Coaching Clinic ke Pemain & Pelatih Muda
- Rekor Spesial Indra Sjafri Seusai Membawa Jens Raven cs ke Piala Asia U-20 2025
- Persiapan Hadapi Piala Asia U-20 2025, Timnas U-20 Indonesia akan Berlatih di IKN
- Selangkah Lagi Timnas U-20 ke Piala Asia, Indra Sjafri Tak Mau Jens Raven cs Jemawa
- Begini Kalimat Indra Sjafri di Ruang Ganti, Indonesia Langsung Pesta Gol di Babak II
- Timnas Indonesia vs Maladewa U-20: Peta Kekuatan & Peringkat FIFA, Jauh