Tiga Pemain PSG Positif COVID-19, Salah Satunya Angel Di Maria
Rabu, 02 September 2020 – 21:34 WIB

Pemain sayap Paris Saint-Germain Angel Di Maria mencetak gol ke gawang RB Leipzig dalam laga semifinal Liga Champions di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, Selasa (18/8/2020). (ANTARA/REUTERS/POOL/David Ramos)
Pengumuman tersebut muncul beberapa hari sebelum PSG memulai pertandingan pertama Ligue 1 mereka melawan Lens pada 10 September.
Aturan liga menetapkan bahwa sesi latihan tim harus dibatalkan, bila sebuah klub memiliki empat orang yang posifit COVID-19, dengan kemungkinan penundaan pertandingan.
Dalam beberapa pekan terakhir, beberapa klub papan atas Prancis melaporkan bahwa kasus positif corona, termasuk Lyon, Marseille, Rennes, Nantes dan Montpellier
Bahkan pertandingan Marseille melawan Saint-Etienne pada 21 Agustus lalu, yang akan menjadi pembuka musim, telah ditunda.(Antara/jpnn)
Kabar tak sedap datang dari PSG, tiga pemainnya disebut terpapar virus Corona (COVID-19). Salah satunya Angel Di Maria.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
BERITA TERKAIT
- Kapan Semifinal Liga Champions Bergulir? Kans Muncul Raja Baru
- Liga Champions: Arsenal dan PSG Tembus Semifinal, Mitos di Munich Berlanjut?
- Liga Champions: Enrique Bilang Aston Villa Vs PSG Tak Terlupakan
- Perempat Final Liga Champions: Barcelona dan PSG Jadi Korban, tetapi Selamat
- Liga Champions: Kemenangan Sia-Sia Borussia Dortmund dan Aston Villa
- PSG Juara Liga Prancis, Enrique: Kami Benar-Benar Pantas Mendapat Trofi Ini