Tiga Program Anies untuk Mencerdaskan Anak Jakarta

jpnn.com - jpnn.com - Calon gubernur (cagub) DKI Jakarta, Anies Baswedan telah menetapkan pendidikan menjadi prioritas utama yang akan tumbuh di Jakarta.
Anies berkomitmen agar pendidikan di Jakarta menjadi tanggung jawab bersama dan tidak hanya pemerintah.
Karenanya, inisiator gerakan Indonesia Mengajar ini berencana menyusun sistem pendidikan yang terintegrasi antara keluarga, sekolah dan lingkungan.
"Pendidikan bukan hanya tanggung jawab sekolah dan orang tua, tapi juga lingkungan," tegas Anies dalam kunjungannya di Jl. Metro Jaya 1, Kayu Putih, Pulo Gadung, Jakarta, Sabtu (21/1).
Dalam pandangan Anies, setiap orang memiliki potensi kecerdasan yang relatif sama, namun yang membedakannya adalah pada kesempatan.
"Kesempatan ini bukan hanya untuk memperoleh pendidikan, tapi pendidikan berkualitas dan tuntas," ujar Anies.
Pembangunan pendidikan di Jakarta, sambung Anies, akan dilakukan melalui tiga pendekatan. Pendekatan pertama dari rumah adalah tanggungjawab dari orang tuanya.
"Lalu dari sekolahnya, kepala sekolah dan gurunya dilatih agar naik mutu dan kualitasnya. Karena pendidikan jangan dilihat hanya sekolah dan sarana-prasarananya saja tapi juga mutunya," kata Anies.
Calon gubernur (cagub) DKI Jakarta, Anies Baswedan telah menetapkan pendidikan menjadi prioritas utama yang akan tumbuh di Jakarta.
- Mercy Barends Buka-bukaan soal Kondisi Pendidikan di Daerah 3T
- Gubernur Jateng Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat, Mulai Siapkan Lahan
- Waka MPR: PAUD Nonformal Bagian tak Terpisahkan dari Peta Jalan Pendidikan
- Waka MPR Lestari Moerdijat Dorong Layanan Pendidikan yang Merata Segera Diwujudkan
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- Soroti Kebijakan Pendidikan, Mercy Minta Tak Ada PHP di Daerah 3T