Tiga PTN Besar Tegaskan Ikut Aturan Kemdiknas
Kamis, 13 Januari 2011 – 17:53 WIB

Tiga PTN Besar Tegaskan Ikut Aturan Kemdiknas
JAKARTA -- Tiga perguruan tinggi negeri (PTN), yakni Universitas Indonesia (UI), Institut Teknologi Bandung (ITB), dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyatakan akan tetap mengikuti aturan Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas) dalam menggelar ujian masuk melalui jalur mandiri sesudah pelaksanaan ujian Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Selain itu, Rektor UNY, Rachmat Wahab juga menegaskan, pihaknya turut mematuhi aturan yang ada. Disinggung mengenai sikap UGM yang tetap akan menggelar ujian melalui jalur mandiri sebelum SNMPTN 2011, Rachmat hanya berkomentar singkat.
Rektor ITB, Akhmaloka mengatakan, pihaknya akan tetap mengiktui aturan. Baginya, tidak ada alasan apapun untuk melanggar aturan yang sudah ditetapkan. “Kami akan tetap mengikuti aturan yang ada,” ujarnya kepapda JPNN di Jakarta, Kamis (13/1).
Baca Juga:
Meskipun sebelumnya ITB telah menayangkan pengumuman pelaksanaan ujian jalur mandiri sebelum pelaksanaan SNMPTN 2011, Akhmaloka menerangkan bahwa hal tersebut terjadi akibat adanya kesalahpahaman. “Kami akui memang kami sudah menayangkan pengumuman itu di website. Tapi setelah kita cek kembali, itu adalah skema lama, maka langsung kami ubah,” jelasnya.
Baca Juga:
JAKARTA -- Tiga perguruan tinggi negeri (PTN), yakni Universitas Indonesia (UI), Institut Teknologi Bandung (ITB), dan Universitas Negeri Yogyakarta
BERITA TERKAIT
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025